Bantaeng,
lontaracelebesnews.com--Banjir bandang terjadi di Bantaeng akibat curah hujan tinggi yang terjadi sejak pukul 17.00 Wita, Jumat (12/6), akibatnya, banyak kendaraan bermotor baik roda dua dan roda empat menjadi mogok maupun aktivitas warga masyarakat menjadi terhambat.
Menyikapi hal tersebut, Sebanyak 25 Personil Tim Sar Batalyon A pelopor Sat Brimobda Sulsel dipimpin Ipda Muh Buyung SH ( Wadanki 4 Pelopor ) turut ambil bagian melaksanakan giat evakuasi pasca banjir di Kab. Bantaeng,Sabtu (13/6).
Tim Sar Batalyon A Pelopor melakukan giat evakuasi dan pembersihan di pasar baru bersama personil Res Bantaeng
Selain itu. Tim Brimob juga melaksanakan giat evakuasi dan membersihkan sisa-sisa barang yang berserakan dijalanan pasca banjir di kab. Bantaeng.
Terpisah, Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol Ibrahim Tompo, menyampaikan “Kegiatan tersebut merupakan wujud bakti brimob Sulsel kepada masyarakat yang mendapat musibah bencana alam seperti halnya banjir.
"Harapan kami dengan adanya kehadiran Brimob Sulsel .masyarakat Bantaeng dapat terbantu sehingga dapat melaksanakan aktifitas sebagaimana mestinya.”kata Kabid Humas
0 Komentar